Semua ST Setia berkumpul di Monas (30/1) pagi dan langsung mendaftar ulang ke Mbak Angel dan pembagian kelompok sambil menunggu semua teman-teman berdatangan. Tepat pukul 8.30 WIB, 3 bus berangkat beriringan menuju Puncak.
Karena arus lalu lintas yang tersendat, mereka tiba di penginapan terlambat, sekitar pukul 11.30 WIB. Berlanjut dengan mengumpulkan semua peserta Ngumpul Bareng ST12 di aula untuk sambutan, menjelaskan kegiatan selama 2 hari dan pembagian kamar.
Pukul 14.30 WIB, semua peserta Ngumpul Bareng ST12 mengikuti sesi Main Bareng. Cara bermainnya adalah setiap kelompok harus melalui beberapa pos dan tiap kelompok akan diberikan raport yang akan dicap lulus setiap mereka menyelesaikan tugas yang diberikan. Peserta harus melakukan: yel-tel, hilang ingatan, bisik-bisik geli, body language, raba-raba dan basah basah basah, di setiap pos.
Permainan selanjutnya adalah futsal. Semua kelompok yang merasa memiliki pemain jago-jago sudah dipastikan diminta untuk main. ST12 juga ikut terlibat. Tidak ada yang menang, tidak ada yang kalah, karena semua melakukannya hanya untuk senang-senang.
Setelah makan malam, ST12 menggelar jumpa pers di aula kurang lebih sekitar 15 menit. Disambung dengan Ngumpul Bareng Indosat dan penyerahan kenang-kenangan ST12 untuk Indosat & Inzpire atas hubungan kerjasama yang sudah terjalin baik selama ini. Di sesi ini, ST Setia asal Cirebon juga mendapat pengesahan dari ST12 sekaligus mereka memberikan hadiah untuk ST12.
Ada yang special dari acara Ngumpul Bareng STT2 yaitu penampilan dari band yang membawakan lagu-lagu ST12 dengan semua personil tuna netra. Semua peserta bernyanyi bersama, termasuk Charly. Bahkan ia sempat menitikkan airmata saat band tersebut menyanyikan lagu Sinar. Lagu yang bercerita mengenai perjuangan perempuan kecil merawat ibunya yang sakit.
Selesai band tersebut, ada acara yang lebih seru lagi. Tiup lilin dan saling melemparkan kue ke wajah masing-masing personil. Seru sekali! Berlanjut dengan acara Tampil Buat ST12, jadi ke 10 kelompok berbeda warna tersebut harus melakukan pertunjukan dengan menggunakan beberapa atribut yang sudah dibagikan sejak sore harinya. Pertunjukan tersebut dinilai langsung oleh ST12.
Dan kegiatan hari pertama Ngumpul Bareng St12 ditutup dengan penampilan ST12 yang menghibur ST Setia setelah itu makan jagung bakar yang sudah disiapkan oleh panitia.